Sebagai gerakan yang lahir dari My Home Indonesia, Gerakan Love Dad Mom & Teacher (LDMT) atau Gerakan Cinta Ayah Ibu Dan Guru mendapatkan apresiasi dan respon sangat-sangat positif dari Masyrakat dan hingga Pemerintah Kota / Kabupaten / Provinsi yang sudah terlibat.
Menurut Koordinator LDMT, Pendeta Agnes Budiman yang ditemui pada saat Meeting Kerja My Home Indonesia pada Jumat, 30 Agustus 2024, LDMT merupakan penggerak katalisator pemulihan hubungan antara Anak (Siswa/Siswa), Orang Tua (Ayah Ibu), Pendidik (Guru) di lingkungan rumah, lingkungan sekolah dan lingkungan masyarakat.

Melihat konteks hari ini, dimana banyak sekali ditemukan konflik dan kasus anak dibully, anak tidak menegur orang tua, anak melawan guru, sehingga keberadaan dirinya di kepengurusan LDMT merupakan respon menangkap visi dari Tuhan.
“Kenapa saya diposisi ini, sebenarnya bukan soal posisi, tetapi Saya lebih pada menangkap Visi dan Misi dari Tuhan untuk LDMT” ungkap Agnes di Sekertariat My Home Indonesia yang berlokasi Mall Of Indonesia, Rukan Gading River View Blok H39 B, Kelapa Gading.
Ditambahkan oleh Agnes Budiman, bahwa kehadiran gerakan LDMT sangat sinkron dengan tujuan pendidikan Nasional dan membantu program Pemerintah yaitu penciptaan anak bangsa yang berkarakter.
“LDMT merupakan suatu isi hati Tuhan, seperti tertulis pada Malaekhi 4:6 pada bagian …Maka ia akan membuat hati bapa-bapa berbalik kepada anak-anaknya dan hati anak-anak kepada bapa-bapanya. Artinya ada pemulihan. Serta sinkron dengan tujuan Pendidikan Nasional dan Program Pemerintah” ungkap Agnes Budiman menjelaskan ramah.
Adanya fakta kekerasan dan korban yang terjadi pada Anak, Orang Tua bahkan Guru. Maka menurut Agnes dengan adanya yang terluka (anak), maka diperlukan pemulihan segera , sehingga tercipta generasi yang baik dengan komunikasi yang baik.
“Dalam menghadapi Bonus demografi, ketika anak tidak dipulihkan bagaimana karakternya bisa terbentuk baik ? ” pungkas Agnes ramah, sambil menambahkan bahwa LDMT merupakan kebutuhan Kota dan bangsa.
Agnes juga mengajak para penggerak My Home Indonesia yang ada dikota-kota untuk mengambil bagian dan dirinya siap untuk memberikan mentoring terhadap gerakan LDMT untuk dilakukan di Kota-Kota.
“Untuk Agenda, sudah ada beberapa Kota yang minta. Kita baru selesai dari Rote dengan 8000 Siswa/i, orang tua dan guru. Ada Kendari, Cilacap, Manado, Papua, Toraja. Beberapa rencananya setelah Pilkada. ” ujar Agnes lagi.
Dirinya juga mengucapkan terima kasih atas support dari Seluruh Tim Pengurus Nasional My Home Indonesia yang sudah mendukung doa dan materi dalam kegerakan Love Dad Mom & Teacher. Diakhir wawancara Agnes juga minta doa dan dukungan dari penggerak-pengggerak My Home dan percaya bahwa gerakan LDMT adalah proyeknya Tuhan sehingga Tuhan akan mencukupi kebutuhan gerakan ini.
“Dana tidak menjadi masalah besar. Saya tahu ini proyeknya Tuhan, tetapi tidak menutup bagi Siapa saja yang ingin menabur dan bergabung dalam kegerakan ini ” papar Agnes Budiman tersenyum mengakhiri wawancara.
Penulis : Suleman
Editor : Mario